Smartphone Lenovo Vibe X2 dan Z2 Berbeda Spesifikasi Harga MiripRp 5 Juta

Informasi Daftar Harga Gadget Terkini - Lenovo baru saja meluncurkan 2 smartphone sekaligus di acara IFA 2014 yakni Lenovo smartphone Vibe X2 dan Vibe Z2. Keduanya mengusung spesifikasi yang berbeda dan dari segi kemampun pun berbeda. Lenovo Vibe Z2 merupakan smartphone Android dengan processor 64-bit besutan Qualcomm dan sepertinya lebih ditunjukan sebagai phablet.


Sementara itu Lenovo Vibe X2 merupakan smartphone Android dengan processor premium pertama besutan MediaTek dan kemampuannya tidak kalah hebat dengan Qualcomm Snapdragon 801. Selain itu juga MediaTek MT6595 telah digunakan oleh flagship andalan Meizu yakni Meizu MX4. Dan bahkan sepertinya Lenovo Vibe X2 lebih ditunjukan sebagai sebuah smartphone flagship.

Smartphone Lenovo Vibe X2 dan Z2

Spesifikasi Detil Lenovo Vibe Z2

Lenovo Vibe Z2 mengusung layar sentuh berukuran 5.5 inch disertai resolusi HD (High Density) 1280x720 pixel dan jenis layar IPS. Di bagian perangkat dalam atau hardware mengutamakan prosesor Qualcomm Snapdragon 410 Quad-Core 1.2 Ghz dibarengi GPU Adreno 305 dan RAM sebesar 2 GB. Walaupun 64-bit, Lenovo Vibe Z2 masih tergolong sebagai smartphone middle-end seperti halnya HTC Desire 820.

Sementar untuk harga dari smartphone Vibe Z2 dibanderol di tingkat Rp 5 Juta

Spesifikasi Detil Lenovo Vibe X2

Berbeda dengan Lenovo Vibe X2 yang menggunakan layar touchscreen berukuran 5.0" dengan resolusi full HD 1920x1080 piksel namun temap menggunakan layar jenis IPS. Di bagian internet perangkat keras atau hardware mengandalkan processor MediaTek MT6595 Octa-Core 2 Ghz dibarengi RAM sebesar 2 GB. Selain itu juga di sektor kamera keduanya sama saja yakni sebesar 13 megapiksel lengkap dengan fitur autofokus, HDR, LED Flash, hanya saja kamera depan Lenovo Vibe X2 masih 5 megapiksel dan Lenovo Vibe Z2 sudah 8 megapiksel.

Untuk ponsel cerdas Vibe X2 dari Lenovo ini dijual dengan harga Rp 4.5 Juta.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Facebook Memperkenalkan Tiga Fitur Sebagai Kontrol Privasi

Handphone 5G Xiaomi Terbaru Dugaan Tampilan Foto Spesifikasi dan Harga