Microsoft Lumia 430 Smartphone Paling Murah Besutan Microsoft

Smartphone Microsoft Lumia terbaru - Seri Lumia selalu menjadi sebuah atribut dari produk Nokia. Namun kini tidak lagi demikian setelah Microsoft mengakuisisi kepemilikan merek Nokia menjadi Microsoft. Tak ada lagi merek Nokia dan kini berganti menjadi Microsoft. Salah satu smartphone anyar besutan Microsoft adalah Microsoft Lumia 430.

Smartphone Microsoft Lumia 430 - Spesifikasi Dan Gambar



 Microsoft Lumia 430
 Microsoft Lumia 430


Smartphone ini disebut-sebut sebagai smartphone dengan sistem operasi Windows Phone yang paling murah yaitu hanya dalam kisaran 1 Juta Rupiah saja. Layar yang dimiliki oleh Microsoft Lumia 430 adalah 4 inchi dengan resolusi 480 x 800 piksel. Prosessor yang digunakan yaitu dual core yang mampu mencapai speed hingga 1,2 GHz.

Kapasitas penyimpanan internal sebesar 8 GB yang dapat diperluas dengan menambahkan SD card yang mencapai kapasitas hingga 128 GB. Cukup besar bukan? Sistem operasi yang digunakan tentu saja adalah Windows Phone dengan seri 8.1. Kamera telah tersedia dalam versi dual, kamera belakang memiliki resolusi sebesar 2 MP serta kamera depan dengan resolusi VGA.

Hasilnya cukup lumayan apabila Anda mampu memposisikan kadar cahaya dengan baik. Kapasitas baterai di dalam smartphone ini adalah 1.500 mAh, tak terlalu besar namun memang setara dengan harganya yang sangat murah. Banyak pilihan warna, seperti warna orange dan hitam. Pilih salah satu sesuai favorit Anda dan segera miliki smartphone ini di kantong Anda.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

10 Tips Membeli Laptop Baru Yang Tidak Boleh Dilewatkan

Daftar Harga Tablet Advan Terbaru Oktober 2015 Spesifikasi Lengkap