Laptop Asus C201, Chromebook dengan Processor Quad Core Rockchip dan Harga Murah

Laptop Asus C201 - Asus merilis sebuah notebook berbasis Chrome OS yang ditujukan untuk segmen level menengah dan sebentar lagi akan diperkenalkan secara resmi. Chromebook yang dirilis adalah Asus C201 yang kabarnya akan di banderol dengan harga kurang dari 199 USD. Dan Chromebook ini te merupakan penerus dari Chromebook terdahulu dari Asus yaitu Asus Chromebook C200 yang diperkenalkan secara serentak dengan Asus C300.

Spesifikas Laptop Chromebook Asus C201





Dengan perkiraan harga yang murah tersebut, tentu saja perangkat notebook Asus yang satu ini akan menawarkan performa yang tidak terlalu tinggi. Menurut bocoran gambar yang diperoleh dari halaman katalog OMG Chrome, Asus Chromebook C201 ini akan menggunakan processor berbasis ARM Rockchip RK3288-C quad core yang mempunyai kecepatan clock speed sebesar 1,8GHz.

Notebook ini dibekali layar berukuran 11,6 inci yang beresolusi 1366 x 768 pixel. Di dalamnya, terdapat RAM sebesar 2GB atau 4GB. Sementara untuk memori penyimpanannya terdapat eMMC SSD berkapasitas 16GB. Laptop ini juga sudah dibekali dengan perlindungan Antivirus yang auto-update sehingga pengguna senantiasa mendapat perlidungan, sekaligus terupdate setiap waktu.

Dari segi Des,ain Chromebook C201 terlihat elegan dengan bobot enteng dan mudah dibawa . Desainnya kotak dengan garis lengkung di sudut-sudutnya, permukaan laptop dan bezel yang tipis sehingga menjadikan laptop ini sangat kompak. Keyboard C201 merupakan full-size keyboard dengan sistem mekanisme kunci berkualitas tinggi yang membuat pergelangan tangan saat mengetik bisa terasa nyaman. Keyboard ini dilengkapi dengan touchpad yang lebar dengan gesture recognition.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Facebook Memperkenalkan Tiga Fitur Sebagai Kontrol Privasi

Handphone 5G Xiaomi Terbaru Dugaan Tampilan Foto Spesifikasi dan Harga