Sebentar Lagi Update Android 5.0 Lollipop Akan Meluncur Untuk Motorola Moto X 2014

Smartphone Android Motorola Terbaru - Baru juga meluncur di pasaran, Motorola Moto X 2014 kabarnya akan segera mendapat update Android 5.0 Lollipop. Sepertinya Motorola tidak ingin ketinggalan dari LG yang kabarnya akan meluncurkan update tersebut minggu sekarang. Bahkan bocoran ROM Android 5.0 Lollipop untuk LG G3 sudah bertebaran di internet.

Android 5.0 Lollipop di Motorola Moto X

Informasi ini didapat berdasarkan beberapa unit smartphone milik tester akan menerima update tersebut sebagai ujicoba sebelum dirilis final ke publik. Sayangnya belum diketahui fitur apa yang akan dibawa Android 5.0 Lollipop racikan Motorola tersebut. Namun biasanya fitur dan tampilannya akan sama persis dengan seri Nexus dan Motorola hanya menambahkan beberapa fitur penting.
Motorola Moto X (phonearena.com)


Motorola Moto X 2014 sendiri belum meluncur di Indonesia dan diharapkan bila mampir ke Indonesia telah membawa sistem operasi Android 5.0 Lolipop tanpa harus melakukan update. Motorola Moto X 2014 merupakan smartphone flagship dan sekaligus versi terjangkau dari Motorola Moto Maxx. Motorola Moto X 2014 akan dibekali layar berukuran 5.2 inci dengan resolusi full HD 1920x1080 piksel kerapatan 423 ppi dan menggunakan jenis IPS.

Di sektor hardware akan menagndalkan processor Qualcomm Snapdragon 801 Quad-Core, kecepatan 2.5 Ghz dengan GPU Adreno 330 dan RAM sebesar 2 GB. Untuk saat ini Motorola Moto X 2014 masih menggunakan sistem operasi Android 4.4.4 KitKat sama seperti Motorola Moto Maxx.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

10 Tips Membeli Laptop Baru Yang Tidak Boleh Dilewatkan

Daftar Harga Tablet Advan Terbaru Oktober 2015 Spesifikasi Lengkap